1. The Impossible
Diangkat dari kisah nyata luar biasa tentang satu keluarga yang selamat dari terjangan tsunami tahun 2004. Maria (Naomi Watts), Henry (Ewan Mcgregor) dan tiga putranya mengisi liburan awal musim dingin mereka di Thailand, menikmati surga di negara tropis. Namun pada tanggal 26 Desember, saat mereka sedang bersantai di sekitar kolam renang setelah perayaan natal pada malam sebelumnya, sebuah deruman mengerikan terdengar dari pusat bumi. Maria membeku dalam ketakutan, ombak besar menerjang tepat ke arahnya
film dengan durasi 113 menit yang di sutradarai oleh J.a. Bayona, produser Beln Atienza, Lvaro Augustin, Enrique Lopez-lavigne, Ghislan Barrois,Produksi SUMMIT ENTERTAINMENT..
2.Code Name Geronimo
Code Name: Geronimo berkisah pada tim Angkatan Udara Amerika SEAL yang membunuh Osama Bin Laden di tempat persembunyian di Pakistan tahun 2011. Film akan mengikuti anggota tim SEAL 6 melalui pelatihan dan berakhir dengan serangan pada Bin Laden
Awalnya SEAL tidak menyadari bahwa target mereka adalah orang yang paling dicari di dunia. Saat mereka mengetahui bahwa targetnya adalah Bin Laden, emosi yang dirasakan oleh tim SEAL bercampur aduk karena menyadari mereka memiliki kesempatan untuk melenyapkan musuh utama Amerika Serikat dan memberlakukan balas dendam atas serangan 9/11,
Jenis Film : drama/action
Produser : Nicolas Chartier, Zev Forman, Anthony Mark
Produksi : VOLTAGE PICTURES PRODUCTION
Sutradara : John Stockwell
Durasi : 101 MENIT
3.DEAD MINE
Dipimpin oleh anak dari seorang milyuner, Tim Lima adalah sekelompok tentara bayaran yang disewa untuk mencari harta
karun Yamashita. Terdesak oleh serangan bajak laut, mereka terdesak dan terperangkap di dalam sebuah tambang yang
dijadikan bunker militer oleh tentara Jepang pada Perang Dunia II.
Terluka, putus asa, dan tanpa persiapan, kelompok tentara bayaran itu masuk semakin dalam ke dalam tambang dan mendapati kenyataan bahwa pencarian emas itu membawa mereka pada temuan yang mengejutkan: mereka tidak sendirian di tambang itu.
Pencarian harta karun berubah menjadi perburuan hidup dan mati. Melarikan diri bukan pilihan, Tim Lima harus menghadapi musuh paling mematikan yang hanya menyisakan dua pilihan, membunuh atau dibunuh.
Jenis Film : action/thriller
Produser : Mike Wiluan, Nick North, Daniel Davila, Catherine Davila
Produksi : INFINITE FRAMEWORKS
Sutradara : Steven Sheil
4. CINTA TAPI BEDA
Cahyo, cowok ganteng asal Yogja, bekerja sebagai chef di Jakarta. Ia anak pasangan Fadholi dan Munawaroh, keluarga muslim yang taat beribadah. Cahyo berusaha lepas dari kesedihan setelah ditinggal selingkuh sang kekasih, Mitha
Diana, gadis asal Padang. Perempuan berparas sangat Indonesia, mahasiswa jurusan seni tari. Ia tinggal bersama om dan tantenya di Jakarta. Keluarga Diana penganut Katolik taat. Cahyo dan Diana bertemu di pertunjukan tari kontemporer di Jakarta. Mereka memutuskan berpacaran walaupun berbeda keyakinan. Mereka bahkan serius melanjutkan hubungan hingga jenjang pernikahan
Diana was-was ketika Cahyo mengajaknya menemui orangtuanya. Ibu Cahyo bisa memahami cinta anaknya, tapi tidak Pak Fadholi. Sampai kapan pun Pak Fadholi tidak akan merestui Cahyo. Bila Cahyo memaksa, Pak Fadholi memilih memutus ikatan tali keluarga. Ternyata tidak mudah bagi Cahyo dan Diana menjalani cinta beda keyakinan
Ibu Diana juga keberatan dengan pilihan putrinya. Kakak-kakak Diana, termasuk om dan tantenya, telah meninggalkan keyakinan mereka. Ibu Diana memaksa Diana mengikuti kehendaknya. Itu sebabnya, Diana akhirnya memilih kembali ke Padang dan menerima perjodohan dengan dokter Oka, lelaki pilihan ibunya dan seiman. Ia coba tutup hatinya untuk Cahyo
Cahyo melewati masa terburuk dalam hidupnya. Cahyo berkesimpulan bahwa Diana tak ada bedanya dengan Mitha yang lari ke pelukan laki-laki lain. Di Padang, Diana berusaha mencintai Oka, dan Oka berusaha membantunya melupakan Cahyo
Ada satu yang masih sulit dilupakan Cahyo maupun Diana, bahwa mereka sesungguhnya telah diikrarkan bukan karena keyakinan, tapi karena cinta...Tapi apakah keduanya bisa dipersatukan atas nama cinta dan Tuhan? Waktu yang akan menjawabnya!
Jenis Film : DRAMA,Indonesia
Produser : Raam Punjabi
Produksi : MVP PICTURES
Sutradara : Hanung Bramantyo, Hestu Saputra
SELAMAT MENONTON MAN TEMANNNN!!!!!!!!!!!!
No comments:
Post a Comment