Friday, 19 April 2013

TIPS MENGHILANGKAN SAKIT HATI


1.MENANGISLAH
 Angkat tinju tinggi-tinggi dan sesali diri: "Kok saya?". Jatuhkan diri ke lantai dan pukullah lantai dengan penuh perasaan: "Masa sih akhirnya hanya begini saja?" Kalau perlu, kamu mengamuk dan sambunglah dengan cucuran air mata sambil menangisi kejamnya perbuatan umat manusia. Kalau kamu nggak bisa nangis, sewa film English Patient biar air mata mengalir deras.

2.BIARKAN KESEDIHAN MELANDA
 Kamu boleh berduka cita. Ini lebih baik daripada memendam perasaan. Hanya saja, cobalah untuk tetap bersikap anggun. Jangan keliatan murung di hadapannya. Berakting sedih seperti pemain sinetron tidak ada pengaruhnya bagi orang lain.

3.CERITAKAN KESEDIHAN KAMU 
pada teman dekat atau keluarga. Kalau kamu bilang nggak ada seorang pun yang memahami situasinya, kamu salah besar. Kita semua pernah mengalami trauma putus cinta, jadi kita semua mengerti dan ingin melupakannya. Tapi jangan muntahkan perasaanmu pada semua orang yang kamu temui. Asal tahu saja, banyak orang sering tidak peduli dengan perasaan orang lain.

4. JANGAN KHAWATIR
 jika dia bertingkah seolah-olah berhasil mengangkat 10 ton beban dari pundaknya. Pria membutuhkan waktu lebih lama untuk mengakui dengan terus terang mengenai perasaannya. Cepat atau lambat dia akan memperlihatkannya juga. Untuk sementara, kamu boleh ngerasa senang.

5.JAUHKAN DIRI KAMU DARINYA 
kalau itu membuatmu merasa lega. Asal aja kamu ingat-ingat lagi sulitnya untuk berlagak cuek pada saat kamu lagi butuh.

6. IKUTLAH LATIHAN KEBUGARAN
 Aliran endorfin akan menaikkan semangat kamu dan siapa tahu kecengan cakep yang tersenyum lagi aerobik itu akan melambungkan hati kamu.

 7.MULAILAH UNTUK MEMBACA BUKU 
Susahnya kalau kehilangan kekasih adalah hilangnya seseorang untuk dirangkul. Membaca buku bermutu sebelum tidur, ternyata merupakan cara lebih ampuh.

8.NIKMATI BENDA-BENDA
  Yang dibenci dia semasa kamu masih bersamanya. Bakarlah minyak aromaterapi dengan bau yang keras, konsultasilah dengan psikolog, masaklah makanan vegetarian atau pakai pakaian yang kamu suka tanpa takut dikritik.

9.POTONGLAH RAMBUT KAMU 
Secara simbolis memotang rambut berarti mengangkat beban dari pundak atau memulai sesuatu yang baru.

10.GANTI PARFUM KAMU 
Kamu nggak memerlukan lagi bau-bauan yang biasanya mengingatkan kembali pada hari-hari yang indah bersamanya.

11.HABISKAN WAKTU BERSAMA TEMAN-TEMAN 
 Nikmatilah bergaul seperti masa-masa ABG dulu. Belief it, kamu bakal ngerasa lebih tenang setelah mendengat cerita sedih yang juga dialami teman-teman.

12.BERSIKAPLAH ASEKSUAL 
dan hindari lawan jenis untuk sementara waktu. Cara ini akan melancarkan jalan kamu menuju ketenangan emosi. Tapi kalau kamu nggak bisa melupakan keinginan untuk bermesraan dengan sang mantan, anggap saja itu hal yang biasa. Putus cinta sudah pasti membuat orang lebih rindu. Kalau akhirnya kamu bisa bertemu lagi, bukan pertanda anda kembali menjalin hubungan yang sudah gagal itu.

13.BERPIKIRLAH SECARA MATANG 
Yakinkan diri kamu kalau kejadian itu memang harus terjadi. Percaya pada kemampuan diri sendiri, itulah cara untuk menyembuhkan perasaan. Luapan kegembiraan tidak harus selalu berakhir di pelaminan. Putus cinta memang menyakitkan, tetapi tidak separah perceraian.

14.BUATLAH DUA DAFTAR BERBEDA 
Pada satu daftar, catatlah apa yang bikin kamu nggak bahagia dalam hubungan kalian. Kemudian, pada daftar satunya lagi, tuliskan apa yang kamu harapkan dari sebuah hubungan. Pakailah kedua daftar itu untuk membantu menghilangkan pola pikir negatif anda, yaitu adanya perasaan di tolak oleh si dia.

15.DENGARKAN 
jika teman-teman baik membeberkan kekurangan-kekurangan mantan kamu dan membantu kamu untuk memandang dia lebih realistis. Tetapi jangan teruskan pembicaraan yang bersifat ‘penuh kebencian’.

16.GANTILAH 
barang-barang di tempat tinggal kamu yang mengingatkan kamu padanya. Kalau tinggal berdekatan pindahlah sementara waktu kalau perlu. Singkirkan foto-fotonya. Berhenti mendengarkan lagu-lagu yang pernah kalian senangi. Ciptakan suasana baru dengan membeli CD baru yang nggak ada hubungannya dengan kenangan masa lalu.

17.GUNAKAN SEMUA KEKUATAN KAMU 
untuk mempertahankan keputusanmu. Hati kamu mungkin hancur lebur, tapi akhirnya apa yang tampak seperti kekuatan dari luar akan menjadi jalan keluar untuk penyembuhan di dalam diri kamu.

18.MANJAKAN DIRI KAMU  
Kamu dipaksa berhenti untuk mikirin orang lain. So, kumpulin aja seluruh tenaga itu untuk diri sendiri.

19.LAWAN RASA TAKUT 
Putus secara mendadak seperti dipaksa mengubah kebiasaan dengan tiba-tiba. Biar nggak takut menghadapinya sadari aja kamu mendapat pengalaman baru akibat perubahan itu, yaitu pematangan emosi yang ternyata bisa menguatkan watak.

20.CARILAH BANTUAN 
Meskipun kamu udah berusaha sekuat tenaga dan segala upaya untuk menyembuhkan diri and tetep gagal, cobalah untuk berkonsultasi dengan ahlinya (Psikolog juga boleh!). Beberapa hal yang dapat membantu kamu untuk bangkit lagi, adalah menerima saran obyektif dari seorang teman yang pendengar setia, ngobrol dengan teman-teman dan memusatkan perhatian agar sembuh dari sakit hati & kehilangan.

21.BERETEMAN DENGAN SAKIT HATI Anda mungkin mencoba untuk melupakan masa lalu, kapok dengan untuk menjalin hubungan lagi. Percayalah bahwa itu adalah sikap seorang pengecut. Dibutuhkan keberanian untuk merasa sedih. Hidup dalam fantasi tidak akan membuat perasaan tenang dan bahagia. Rasa sakit hati ini akan menyadarkan Anda: apa yang benar-benar penting dari hidup Anda; siapa yang sungguh-sungguh mencintai Anda.
Tidak ada yang mau merasakan sakit hati, tetapi biarkan rasa sakit hati itu mengajari Anda, sakit hati itu akan cepat pulih bila dijalani daripada berusaha dilawan.

22.LAWAN PIKIRAN NEGATIF. 
Meditasi adalah cara yang bagus untuk menenangkan pikiran dan membantu mengatasi kecenderungan untuk menyalahkan diri. Hal yang harus dilakukan saat pikiran negatif itu datang adalah bangun dan lakukan kegiatan lain, misalnya berjalanlah  atau telepon seseorang.

23.DENGARKAN MUSIK.
Penelitian menunjukkan bahwa musik memiliki efek terapi (bukan semacam lagu patah hati). Dengarkan beberapa lagu favorit Anda, mendengarkan musik bisa memicu pelepasan hormon endorfin, memberi semangat baru dan mengurangi tingkat stres.

24. RASAKAN KEBAIKAN YANG PERNAH DILAKUKAN MANTAN ANDA
  Cara mengatasi sakit hati karena cinta yang paling ampuh adalah dengan memberikan kasih sayang pada mantan. Meskipun kelihatan mustahil tetapi fokus Anda adalah untuk melepaskan kemarahan. Anda tidak perlu memaafkan atau melupakan kesalahannya, ingatlah saja kebaikan yang pernah ia lakukan dan berikan rasa terima kasih dalam bentuk kasih sayang. Bagaimana pu juga dia sama seperti Anda, ingin menemukan cinta sejati dan hidup bahagia.

25. BERIKAN CINTA SEJATI PADA SIAPA SAJA.  
Bagikan rasa cinta pada siapa saja yang Anda temui, di setiap waktu. Selalu ada kesempatan untuk mencintai. Dengan membagikan cinta pada orang lain, Anda bisa menyeimbangkan kesedihan, kemarahan dari rasa patah hati. Berikan cinta Anda pada orang Anda temui atau sedang Anda ajak bicara. Inilah rahasia cara mengatasi patah hati.

SEMOGA BERHASIL !!!





 

sekedar berbagiiiiiiii

Senyum mampu menyelesaikan banyak masalah, dan diam mampu membuat kita terhindar dari banyak masalah.

Diam Bukanlah kelemahan, jika di iringi dengan perbuatan dan hasil nyata.

Satu-satunya cara untuk melakukan pekerjaan besar adalah dengan mencintai apa yang Anda lakukan, walaupun sebenarnya anda membencinya.

Harapan tinggallah harapan jika tidak disertai tindakan, impian tinggallah impian jka tidak selaras dengan kemampuan.

Hanya karena kamu mendengar apa yg dilakukan seseorang, tak berarti kamu bisa menghakiminya. Kamu tak tahu apa yg telah dilaluinya.

Tidak seorang pun punya kemampuan untuk melakukan sesuatu hal sempurna, tapi setiap orang diberi banyak kesempatan untuk melakukan hal yang benar.

Tinggalkanlah kesenangan yang menghalangi pencapaian kecemerlangan hidup yang diidamkan. Dan berhati-hatilah, karena beberapa kesenangan adalah cara gembira menuju kegagalan.

Kelakukan kita terhadap kehidupan, menentukan sikap kehidupan terhadap kita.
Matahari yang sebesar itu pun perlu bulan untuk bisa menerangi setiap sudut bumi.

Seseorang tak akan pernah bisa mencintai Anda dengan tulus dan apa adanya, jika Anda selalu menyembunyikan kekurangan Anda darinya.

Hidup ini seperti piano.Berwarna putih dan hitam. Namun,ketika Tuhan yang memainkannya,Semuanya menjadi indah.

Saat anda mendapatkan yang biasa ketika mendambakan yang terbaik, bersyukurlah, karena anda tidak mendapatkan yang terburuk.

"Kegagalan adalah peluang untuk hal yang lebih baik. Kegagalan adalah batu loncatan untuk pengalaman yang berharga. Suatu hari nanti Anda akan bersyukur untuk beberapa kegagalan yang anda alami. Percayalah, ketika satu pintu tertutup untuk anda, sebenarnya pintu yang lain selalu terbuka"

Melihat kebelakang akan membawa kejelasan di depan. Belajar dari kesulitan dulu akan membawa berkah sekarang dan nanti.

Hidup adalah memilih, namun untuk memilih dengan baik, Anda harus tahu siapa Anda dan apa yang Anda perjuangkan, ke mana Anda ingin pergi dan mengapa Anda ingin sampai di sana.

"Keyakinan adalah percaya dengan apa yang tidak kita lihat, dan upah dari keyakinan adalah melihat apa yang kita yakini."

Kesedihan adalah ibarat terdampar di gurun pasir. Hal terbaik adalah berusaha keluar dari gurun pasir tersebut.

Inti dari kebahagiaan adalah kumpulan kebahagiaan dari hal-hal kecil.

Sebenarnya sangatlah mudah menjadi Bahagia. Kebahagiaan akan datang saat kita memaafkan diri kita sendiri, memaafkan orang lain, dan hidup dengan penuh rasa syukur. Tidak pernah ada orang egois dan tidak tahu berterima kasih mampu merasakan bahagia, apalagi membuat orang lain bahagia. Hidup ini memberi, bukan meminta."

Kebahagiaan adalah pengalaman spiritual dimana setiap menit hidup dilalui dengan cinta, dan rasa syukur.
Jangan takut akan bayangan, karena bayangan berarti ada suatu cahaya yang bersinar di dekatnya.
Masa-masa terbaik dalam hidup adalah saat kita mampu menyelesaikan masalah sendiri, Masa-masa suram kehidupan adalah saat kita menyalahkan orang lain atas masalah yang kita hadapi.

"Manusia seperti puluhan kolam, masing-masing memantulkan cahaya dari bulan yang sama."

"Kebijaksanaan adalah pemahaman nilai-nilai abadi dan nilai-nilai hidup."

"Kebaikan adalah lebih penting daripada kebijaksanaan, dan menyadari hal ini adalah awal dari kebijaksanaan."

Bijaksana adalah kumpulan dari perjalanan hidup kita. Kebijaksanaan tidak bisa dicari, tidak bisa diberikan, dan tidak bisa dibagikan. Kebijaksaan adalah diri kita sendiri.

Jika anda merasa pendapat anda tidak didengar, ketahuilah, sebenarnya anda tengah belajar untuk menghargai.

Setiap kejadian-kejadian kecil hidup kita adalah bagian dari harmoni total alam semesta, semuanya sudah ada yang mengatur dengan sempurna. Jalanilah hidup apa adanya.

Orang Bijak adalah orang yang menyimpan kebijakannya untuk dirinya sendiri.
Bicaralah dari hati dan dengan hati, karena hati bisa mendengar lebih tajam daripada telinga.

Jangan terlemahkan oleh angin permasalahan. Layang-layang mampu terbang tinggi karena berani melawan angin. Hanya layang-layang yang putus benang yang hanyut oleh angin.

Jika anda merasa tidak memiliki hal yang berharga, ketahuilah, anda memiliki hal yang tak ternilaikan, yaitu senyuman.

Jika anda melalui hidup anda tanpa masalah, ketahuilah, anda melewatkan masa terindah hidup anda.

Berjalan lah seperti kau tak membutuhkan uang, mencintailah seperti kau tak pernah terluka, berdansalah seperti tak ada orang yang memperhatikan.

Saat kau berpikir tentang orang yang cantik dan tampan, pikirkanlah bahwa kau adalah bagian dari mereka.
Berbuat baik pada orang lain lebih sulit daripada berperang melawan penjajah.
Mengucapkan Maaf hanya mampu dilakukan oleh orang-orang pemberani.

Anda harus jadi ulat terlebih dahulu jika ingin menjadi kupu-kupu

Kekuatan bukanlah tentang memukul sekuat tenaga, tetapi tentang ketepatan sasaran.

Kemenangan adalah bagian terkecil dari sebuah pertandingan.

Pemenang bukannya tak pernah gagal, tetapi tidak pernah menyerah.

SELAMAT JALAN BUAT AYAH SANG PENYEMANGAT HIDUPKU.....


Sejak ayah meninggal , saya merasa kehilangan sekali, saya resah dan sering menangis, dan kadang merasa sangat bersalah karena belum bisa membahagiakan beliau semasa hidupnya dan cenderung kurang perhatian. Bagaimana saya harus menghadapi hal ini? Apa yg saya lakukan untuk membalas budi baiknya? Dan apakah Allah akan memaafkan dosa saya terhadap orang tua, karena belum sempat minta maaf sebelum beliau meninggal.

ayah . .
tak terasa begitu cepat waktu berlalu
kerinduanku akan masa kecil bersamamu
kini hanya bisa ku kenang, tak kan lagi terulang
meskipun kini kau jauh disana
aku yakin kau akan bahagia
hanya do'a yang dapat kuberikan padamu kini
semoga apa yang telah kau berikan padaku, dapat menjadi contoh
semoga aku menjadi pribadi yang sepertimu, tegas, berwawasan, dan berjiwa kasih
aku rindu padamu yah . .

aku akan slalu mencintaimu, ayah,,
mengingat mu dalam setiap langkah dan jejak hidupku..
mendekapmu erat meski ku tahu ragamu telah tiada..

aku merindukanmu ayah..
semoga engkau bahagia disana..
Amin..

Halusmu... Candamu... Tegasmu... Semua demi aku yang sampai kini masih tak berguna.
Hangatmu... Suaramu... Tegarmu... Segala demi aku yang hingga kini masih bermanja.

Ketika sedih menghampiriku dulu, kau pun perih menahan sembiluh. Berjalan di antara hujan menahan dingin angin denganmu, apapun kau lakukan demi senyum dan tawaku. Namun... Tak ada hal yang bisa ku lakukan kini, selain
 do'a dan lantunan Qur'an untukmu dari hati.


__Selamat jalan ayah, Kerayaan 21 Maret 2013_____

Tuesday, 29 January 2013

BlackBerry Z10 siap tandingi iPhone 5


Platform BlackBerry 10 saat ini bisa dibilang belum mencapai tahap final. Bahkan, peluncurannya pun terhitung masih 8 hari ini. Meskipun begitu, bukan berarti salah satu perangkatnya, BlackBerry Z10, tidak bisa diadu dengan smartphone yang dianggap lawan seimbang: iPhone 5.

Dalam sebuah video yang dilansir di YouTube, BlackBerry Z10 diadu kompetensinya dengan iPhone 5 yang meliputi seluruh spesifikasi dan fitur-fitur di dalamnya, mulai dari ukuran layar hingga kapasitas baterai.

Pada ukuran layar, BlackBerry Z10 lebih unggul karena 0,2 inci lebih besar dibandingkan iPhone 5 yang 4 inci, begitupun jumlah piksel yang dimilikinya lebih baik, yakni 356ppi dibandingkan dengan 326ppi milik perangkat yang diusung Apple tersebut.
Video tersebut juga menunjukkan iPhone 5 kalah telak dari sisi kapasitas baterai yang dimiliki BlackBerry Z10, di mana perangkat RIM itu memiliki baterai removable 1.800mAh, sedangkan iPhone generasi ke-6 ini mengusung baterai non-removable 1.440mAh.
Untuk urusan voice assistant, lagi-lagi iPhone 5 dibuat tidak berdaya karena Siri memiliki masalah dalam merespon pesan, sedangkan BlackBerry Voice Control bisa meresponnya dengan baik dan lebih cepat.

Jika kamu ingin tahu lebih detil bagaimana proses komparasi antara keduanya, simak saja video berikut:Apakah dengan komparasi tersebut, BlackBerry Z10 benar-benar menang telak dari iPhone 5? 
Meskipun belum diluncurkan secara resmi, namun bocoran informasi tentang perangkat BlackBerry Z10 telah ramai diulas di berbagai situs teknologi. Kini muncul sebuah video yang diupload situs teknologi Jerman, Telekom Presse, yang coba membanding fitur dan kecepatan BlackBerry Z10 dengan iPhone 5.

Mungkin ini untuk pertama kalinya Anda dapat melihat bagaimana perangkat BlackBerry Z10 dengan software yang mungkin belum final bisa “mengungguli” salah satu smartphone paling populer saat ini, Apple iPhone 5.

Keunggulan lainnya adalah kapasitas baterai BlackBerry Z10 lebih besar, yakni 1800mAh, dibandingkan iPhone 5 yang hanya memiliki kapasitas baterai sebesar 1440mAh. Kelebihan lainnya, Z10 memiliki slot microSD yang tidak tersedia pada iPhone 5.
Yang tak kalah serunya adalah saat membandingkan fitur Voice Control di BlackBerry Z10 dengan Siri di iPhone 5 untuk mendikte teks email dan mengirimkannya. Di sini Siri harus mengakui keunggulan Voice Control, karena saat diuji, Siri tidak merespon perintah dengan baik. Sedangkan Voice Control bisa malakukannya dengan benar dan lebih cepat.

Sebagai perangkat yang multitasking, BlackBerry Z10 kembali bisa mengungguli kecepatan iPhone 5 saat coba digunakan untuk membuka satu aplikasi ke aplikasi lainnya, OS baru RIM ini hanya membutuhkan langkah yang lebih sedikit dibanding iOS.
Hal yang sama terjadi saat mencoba browser kedua perangkat ini. Video ini menunjukkan bahwa BlackBerry Browser lebih cepat daripada Safari Mobile. RIM sepertinya telah berhasil memenuhi harapan untuk bisa menghadirkan browser kelas dunia pada BlackBerry 10.

Fitur terakhir yang ditampilkan adalah BlackBerry Balance yang memungkinkan Anda untuk memiliki home page yang berbeda dan aplikasi untuk bisnis. Kedua fitur ini tidak dimiliki iPhone 5.
Semua keunggulan BlackBerry 10 yang ditunjukan dalam video ini memang belum pasti, sampai nanti kita melihatnya secara langsung saat RIM meluncurkannya pada 30 Januari mendatang. Saat itulah kita baru bisa melihat bagaimana respon konsumen terhadap BlackBerry 10.

Namun memang jika hanya melihat tayangan video yang dibuat Telekom Presse ini, maka kita bisa mengatakan bahwa OS baru yang dikembangkan RIM tersebut nampak cukup mengesankan. Berikut ini kami tampilkan video yang memperlihatkan bagaimana BlackBerry Z10 ‘diadu’ dengan iPhone 5:

Seseorang yang menyembunyikan identitasnya mengirimkan bocoran harga tersebut ke salah satu media yaitu Engadget. Bocoran tersebut menapilkan gambar dari database Carphone Warehouse berisi harga BlackBerry Z10.


Harga BlackBerry Z10 seperti tertampil di foto tersebut memperlihatkan bandrol 480 Poundsterling atau jika dirupiahkan dengan kurs 1 Poundsterling sama dengan Rp. 15.500 maka harga BlackBerry Z10 setara RP. 7.440.000.

Harga tersebut kemungkinan untuk BlackBerry Z10 versi terendah yaitu versi 16 GB. Belum jelas apakah harga tersebut akan menjadi harga final untuk BlackBerry Z10 saat dilaunching RIM nanti.
Seperti diketahui, bocoran spesifikasi BlackBerry Z10 beberapa kali terekspos oleh media. Beberapa diantaranya ialah prosesor dual core, RAM 2 GB, layar 4.2 inch, memori internal 16 GB plus slot microSD, Kamera 8 mega piksel dan kamera depan 2 mega piksel.Namun sebagai perbandingan yang simpel saja, iPhone 5 versi terendahnya (memori 16 GB) berharga sekitar 7.9 juta rupiah, Galaxy S3 harganya sekitar 5.9 juta rupiah. Maka harga BlackBerry Z10 tersebut masuk kategori high end karena hampir menyamai harga iPhone 5.

Namun bocoran diatas masih belum bisa terbukti 100% benar. Berharap saja RIM pada saat launching nanti membandrol harga BlackBerry Z10 lebih murah agar bisa lebih terjangkau bagi konsumen.


Thursday, 10 January 2013

Puting beliung /Tornado


Puting beliung adalah angin yang berputar dengan kecepatan lebih dari 63 km/jam yang bergerak secara garis lurus dengan lama kejadian maksimum 5 menit. Orang awam menyebut angin puting beliung adalah angin Leysus, di daerah Sumatera disebut Angin Bohorok dan masih ada sebutan lainnya. Angin jenis ini yang ada di Amerika yaitu Tornado mempunyai kecepatan sampai 320 km/jam dan berdiameter 500 meter. Angin puting beliung sering terjadi pada siang hari atau sore hari pada musim pacaroba. Angin ini dapat menghancurkan apa saja yang diterjangnya, karena dengan pusarannya benda yang terlewati terangkat dan terlempar.

Sedangkan Tornado adalah kolom udara yang berputar kencang yang membentuk hubungan antara awan cumulonimbus atau dalam kejadian langka dari dasar awan cumulusdengan permukaan tanah. Tornado muncul dalam banyak ukuran namun umumnya berbentuk corong kondensasi yang terlihat jelas yang ujungnya yang menyentuh bumi menyempit dan sering dikelilingi oleh awan yang membawa puing-puing.

Umumnya tornado memiliki kecepatan angin 177 km/jam atau lebih dengan rata-rata jangkauan 75 m dan menempuh beberapa kilometer sebelum menghilang. Beberapa tornado yang mencapai kecepatan angin lebih dari 300-480 km/jam memiliki lebar lebih dari satu mil (1.6 km) dan dapat bertahan di permukaan dengan lebih dari 100 km
Meskipun tornado telah diamati di tiap benua kecuali Antartika, tornado lebih sering terjadi di Amerika Serikat Tornado juga umumnya terjadi di Kanada bagian selatan, selatan-tengah dan timur Asia, timur-tengah Amerika Latin, Afrika Selatan, barat laut dan tengah Eropa, Italia, barat dan selatan Australia, dan Selandia Baru.


Orang awam menyebut angin puting beliung adalah angin “Leysus”, di daerah Sumatera disebut “Angin Bohorok” dan masih ada sebutan lainnya.


 Angin jenis ini yang ada di Amerika yaitu “Tornado” mempunyai kecepatan sampai 320 km/jam dan berdiameter 500 meter.

Angin puting beliung sering terjadi pada siang hari atau sore hari pada musim pacaroba. Angin ini dapat menghancurkan apa saja yang diterjangnya, karena dengan pusarannya benda yang terlewati terangkat dan terlempar.

Kebanyakan puting beliung mempunyai angin selaju 175 km/j atau kurang, dengan lebar 250 kaki (75 meter), dan bergerak beberapa kilometer sebelum "lenyap". Walau bagaimanapun, sesetengah puting beliung mempunyai angin selaju 480 km/j, dengan lebar lebih daripada (1.6 km), dan boleh bergerak melebihi 100 kilometer.[1][2][3]
Puting beliung seringkali terjadi semasa hujan ribut petir angin kuat dan mendatangkan banyak kemusnahan kepada apa-apa sahaja yang disentuhnya. Saban tahun, ada nyawa yang terkoban akibat puting beliung.

Pengertian tornado

Menurut Kamus Meteorologi (AMS 2000), tornado adalah “ suatu kolom udara yang berputar dengan kencang, timbul dari awan cumuliform atau dari bagian bawah awan cumuliform, dan sering ( tidak selalu ) tampak seperti funnel cloud.” Dengan kata lain, sebuah vorteks yang diklasifikasikan sebagai tornado, harus terhubung dengan permukaan tanah dan dasar awan. Ahli meteorology belum menemukan cara yang mudah untuk mengklasifikasi dan mendefinisikan tornado. Contohnya, tidak ada perbedaan yang jelas antara mesosiklon ( sirkulasi badai guntur induk ) di permukaan dengan tornado lemah yang besar. Sudah diketahui bahwa funnel pada tornado tidak tampak. Juga, pada kecepatan berapa dari awan ke permukaan tornado berawal.

 Bagaimana tornado terbentuk ?

Sebagian besar tornado yang merusak dan mematikan disebabkan oleh supersel, yaitu badai guntur yang berputar dengan sirkulasi yang teratur yang disebut mesosiklon. Supersel juga dapat menimbulkan hujan es yang merusak, angin kencang non-tornado, kilat, dan banjir tiba-tiba. Pembentukan tornado umumnya dapat dilihat pada hal- hal yang terjadi pada skala badai, didalam dan sekitar mesosiklon. Pertumbuhan tornado berhubungan dengan perbedaan temperature pada di tepi massa udara turun ( downdraft ) yang berada di sekitar mesosiklon ( downdraft oklusi). Studi pemodelan secara matematis tentang pertumbuhan tornado juga mengindikasikan tornado dapat terjadi tanpa pola temperature tersebut; bahkan kenyataannya, variasi temperatur yang teramati sangat kecil pada beberapa tornado yang menyebabkan kerusakan hebat dalam sejarah yakni pada 3 Mei 1999.

c) Dari arah mana tornado datang?
· Dapat terjadi kapan saja tiap tahunnya
· Dapat terjadi dimana saja diseluruh tempat di dunia, namun pada daerah-daerah lintang tinggi terjdinya biasanya pada musim semia atau musim panas
· Di amerika tornado dapat terjadi pada pukul 15 s.d 21 LT
· Di Indonesia lebih banyak disekitar Sumatera dan Jawa (lihat tabel frekuensi puting beliung)


d) Apakah hujan es selalu terjadi sebelum tornado?Hujan?Kilat?
Karakteristik hujan, angin, kilat, dan hujan es menurut pengamat bervariasi dari badai yang satu dengan badai yang lain, dari jam ke jam, dan bahkan dari arah gerakan badai. Hujan es berukuran besar dapat mengindikasikan badai guntur yang tidak biasa, dan dapat saja terjadi sebelum tornado. Hujan es, atau bentuk lain apapun dari presipitasi, kilat bukanlah prediksi tepat akan terjadi tornado.



e) Jenis- Jenis Tornado
Tornado lemah
  1.  Mencakup 88% dari jumlah keseluruhan tornado
  2.  Menyebabkan kematian kurang dari 5%
  3. Memiliki tenggang waktu 1s.d > 10 menit
  4. Kecepatan angin kurang dari 110 mph


Tornado kuatMencakup 11% dari jumlah keseluruhan kejadian tornado
  1.  Menyebabkan kematian hampir 30%
  2.  Memiliki durasi 20 menit atau bahkan lebih
  3.  Memiliki kecepatan angin 110 s.d 205 mph


Tornado sangat kuat
  1.  Mencakup 1% dari jumlah keseluruhan kejadian tornado
  2.  Menyebabkan kematian hampir 70%
  3.  Memiliki durasi melebihi 1 jam
  4.  Memiliki kecepatan angin >205 mph



Waterspout
  1. Waterspout merupakan tornado yang lemah yang terbentuk dari perairan hangat
  2. Waterspout terjadi pada saat musim dingin / musim salju yang terlambat dating, disaat orang-orang mengira kemungkinan terjadinya tornado sangat kecil
  3. Waterspout terkadang bergerak di dekat daratan dan menjadi tornado yang menyebabkan kerusakan dan korban jiwa


 WaterSpout

f). Berapa lama tornado hidup?
Tornado dapat berlangsung mulai dari beberapa detik hingga lebih dari satu jam. Sebagian besar tornado berlangsung kurang dari 10 menit.




Berikut adalah skala intensitas Tornado menurut Fujita 

SKALA KERUSAKAN TORNADO:

F0 < 73mph
Kerusakan ringan. Beberapa kerusakan pada cerobong asap; dahan pohon patah ; pohon-pohon berakar dangkal terdorong; papan- papan penunjuk rusak.

F1 = 73 - 112 mph
Kerusakan sedang. Atap rumah berhamburan; rumah semi-permanen bergeser; ----

F2 113 – 157 mph
Kerusakan yang signifikan. atap rumah kayu rusak; rumah semi-permanen roboh; mobil terbalik; pohon besar tercabut; misil ringan terpicu; mobil terangkat dari permukaan tanah.

F3 158 – 206mph
Kerusakan berat. Atap dan dinding rumah permanen roboh; kereta api terbalik; sebagian besar pohon di hutan tercabut; mobil besar terangkat dan terlempar dari permukaan tanah.

F4 207 – 260 mph
Kerusakan hebat. Rumah permanen terangkat; bangunan dengan pondasi semi-permanen terlempar;misil besar terpicu; mobil dan benda berat lainnya terlempar beterbangan.

F5 261 - 318 mph
Kerusakan sangat hebat. Rumah dengan kerangka yang baik pondasinya terangkat dan tersapu; Misil berukuran besar beterbangan di udara hingga 100 meter; pohon beterbangan; fenomena luar biasa lain akan muncul.

Wednesday, 9 January 2013

TIPS MEMILIH PEMIMPIN/GUBERNUR PADA 22 JANUARI 2012


Dewasa ini, seiring ramainya pemberitaan soal pemilu dan pilkada, bermunculan beragam opini mengenai kriteria yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin.
Karena tugasnya yang cukup berat untuk melayani masyarakat, pemimpin yang baik haruslah memiliki kelebihan dalam berbagai hal dibanding masyarakat biasa.

Berikut beberapa point yang dapat dijadikan acuan dalam memilih pemimpin.
-
1. AGAMA
a. Seiman
Untuk sebagian orang, masalah agama memang hal yang sensitif. Jadi hal ini harus diperhatikan juga. Walaupun tentu tidak hanya faktor ini saja yang wajib dipertimbangkan.
b. Aplikasi Agama Dalam Hidup Keseharian
Sebagai seorang pemimpin, tidaklah cukup dengan hanya melihat status agama di KTP nya saja. Karena saat ini banyak orang yang mengaku beragama, tapi ternyata masih korupsi juga.
Ngakunya ahli agama, tapi tingkah laku nya tidak mencerminkan yang selayaknya. Perkataannya sering menyakitkan orang lain. Saat bercanda malah jadi menyinggung perasaan.
c. Tawakal
Menurut wikipedia, tawakal berarti berserah diri pada Yang Maha Kuasa. Tugas manusia hanyalah sebatas berusaha. Hasilnya tergantung nasib yang sudah ditakdirkan.
Jika menang, pemimpin yang punya sifat tawakal akan bersyukur dan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya. Sebailiknya, andai ternyata kalah, beliau akan legowo dan bersikap gentleman mengakui kekalahan dari calon yang menang.
d. Amanah
Bicara amanah tentu tidak hanya sebatas menunaikan masa jabatannya saja. Tapi yang jauh lebih penting, juga amanah dalam melaksanakan pemerintahan demi kepentingan rakyat.
Buat apa menjabat sampai selesai masa jabatan, tapi alih-alih demi pembangunan, uang negara malah digunakan untuk memperkaya diri sendiri dan kolega nya saja. Alhasil kinerjanya jeblok, prestasi pun tak ada.
-
2. TINGKAH LAKU
a. Ramah
Pemimpin yang ramah pasti menjadi dambaan semua rakyatnya. Murah senyum setiap saat. Tapi kita juga harus bisa membedakan senyum yang tulus dengan senyum yang dibuat-buat.
Banyak pejabat yang selama kampanye menebar senyum dan bersikap ramah, tapi begitu sudah terpilih berubah 180 derajat menjadi makhluk yang bebal dan mengerikan.
Saat menjalankan tugas, seorang pemimpin tentu sering menemui berbagai masalah, kadang sampai menyulut emosi. Pemimpin yang baik haruslah dapat mengontrol emosi dirinya.
Tidak mudah marah-marah saat ada bawahan yang melakukan kesalahan. Begitu pula andai disudutkan oleh pihak-pihak yang kurang puas dengan kepemimpinannya.
b. Tidak Anti Kritik
Tidak ada manusia yang senang dikritik. Tapi sebagai seorang pemimpin, kritik yang datang harus dimanfaatkan sebagai momen perbaikan dan pengembangan diri. Mungkin masih ada kesalahan yang dibuat atau program kerja yang belum optimal.
c. Merakyat
Merakyat berarti seorang pemimpin sering terjun ke lapangan untuk melihat langsung kondisi rakyatnya. Tentunya hal ini dilakukan rutin selama menjabat, bukan hanya saat kampanye saja demi pencitraan diri.
Padahal aslinya hanya berdiam diri di kantor dan terima beres laporan dari bawahan. Sudah jamak istilah ABS, Asal Babe Senang, demi menyenangkan atasan.
d. Tidak Arogan
Dengan diberi beragam fasilitas, pemimpin yang baik harus menggunakannya sebaik mungkin. Tapi juga harus memperhatikan etika dan aturan yang ada.
Misalnya penggunaan dana negara tentu harus sehemat mungkin, mengingat kondisi ekonomi Indonesia yang masih rendah. Atau penggunaan mobil dinas tidak perlu dikawal voorijder secara berlebihan.
Saat ini, banyak rombongan pejabat dengan kawalan polisi berlaku seenaknya meminta jalan untuk lewat. Apalagi di tengah kemacetan parah. Seolah buta bahwa kondisi jalan sedang penuh. Kalau yang di depan disuruh minggir, mau minggir kemana? Kanan kiri sudah penuh dengan kendaraan lain.
Bahkan ada lagi yang lebih parah, sampai melawan arus lalu lintas hanya demi menghindari kemacetan. Hal ini tentu sangat membahayakan pengguna jalan lain yang notabene rakyatnya sendiri.
e. Jujur dan Jantan
Jujur adalah salah satu syarat utama untuk menjadi pemimpin. Tanpa kejujuran, uang negara bisa ditilep demi mengisi rekening pribadi dan kolega. Tanpa kejujuran, kondisi rakyat bisa dimanipulasi untuk kepentingan politik.
Misalnya saat butuh dana tunjangan kemiskinan, jumlah orang miskin ‘dinaikkan’. Sebaliknya saat butuh pencitraan, jumlahnya ditekan serendah mungkin.
Pemimpin juga harus jantan mengakui andai masih ada kekurangan saat memegang jabatan. Bukannya ngeles kalau ada yang mengkritik.
f. Ambisi
Di era sekarang ini, banyak yang berambisi menjadi pemimpin. Tapi andai ada, pilihlah calon yang tidak mencalonkan dirinya sendiri, melainkan dicalonkan atau diminta maju oleh orang lain.
Karena seringkali, ambisi seseorang mebuatnya melakukan segala cara untuk mencapai tujuan. Kalau perlu, aturan diterjang. Hukum agama dipermainkan hanya demi kepentingan politik.
g. Inspiratif
Pemimpin haruslah menjadi inspirasi bagi rakyat maupun bawahannya untuk menjadi lebih baik. Karena dengan pemimpin yang inspiratif, semua pihak akan bersemangat dalam mencapai cita-cita bersama.
-
3. KEMAMPUAN
a. Manajerial
Tugas utama seorang pemimpin bukanlah di bagian teknis atau eksekusi nya. Tapi lebih kepada kemampuan mengelola sumber daya yang ada seoptimal mungkin.
Baik sumber daya alam, dana maupun tenaga yang dipimpinnnya. Pemimpin harus mampu menempatkan orang-orang terbaik sesuai keahliannya, bukan hanya mengaku-aku ahli.
b. Kontrol
Setelah penempatan personel kerja dan pembagian tugas, selanjutnya diperlukan kontrol dalam pelaksanaan suatu program kerja. Jangan sampai melenceng dari rencana, baik pendanaan, target waktu sampai hasilnya.
c. Komunikasi
Untuk bisa berhubungan dengan banyak pihak, pemimpin harus mempunyai kemampuan komunikasi yang baik. Berbeda dengan zaman feodal dahulu yang bersifat top down. Raja tinggal memerintah, punggawanya harus melaksanakannya tanpa banyak membantah.
d. Kerjasama
Dalam melaksanakan tugas, pemimpin juga harus bisa menjalin kerjasama dengan berbagai pihak. Apakah itu wakilnya, bawahan, atau rakyat. Semua harus dirangkul dengan baik.
Bukannya malah ‘one man show‘. Semua diakui hasil jerih payah sendiri. Padalah banyak pihak lain yang berperan penting didalamnya.
e. Tegas
Tegas berarti tidak boleh bersikap lembek saat pelaksanaan rencana kerja. Ditekan kanan kiri, mengkerut. Ditekan dari depan, mundur. Kalau punya pemimpin model begini, kapan majunya?
Tegas juga bukan berarti kaku. Karena ketegasan itu sendiri masih memperhitungkan kondisi riil yang ada tanpa terlalu jauh melenceng dari rencana awal. Jadi mampu mengantisipasi berbagai halangan yang menghadang.
-
4. PERHATIAN TERHADAP RAKYAT KECIL
Kenapa harus rakyat kecil yang diutamakan? Karena golongan inilah yang paling butuh pertolongan pemimpin. Bukan dengan sumbangan sporadis dan temporer. Tapi melalui program-program yang pro rakyat.
a. Transportasi Publik
Sarana transportasi massal menjadi kebutuhan mutlak manusia modern karena mobilitasnya yang sangat tinggi. Lihatlah kota-kota besar di seluruh dunia.
Transportasi publik nya sudah terlayani dengan baik. Monorail, MRT, busway, kereta rel listrik, dsb. Semua sudah tersedia lengkap, bukan hanya tiang pancang nya saja.
b. Bangun Pasar Tradisional, Bukannya Memperbanyak Mal
Pasar identik dengan rakyat kecil karena di pasar lah tempat para pedagang kecil. Semakin banyak dan semakin baik pasarnya, semakin banyak pula UKM yang bisa berkembang.
Bukankah selama krisis moneter dulu, UKM lah yang menjaga kestabilan ekonomi Indonesia? Bukannya konglomerat yang langsung kabur keluar negeri membawa semua aset.
Mirisnya lagi, saat ini banyak kecurigaan pasar yang ‘terbakar’. Untuk pembangunannya kembali, pedagang lama harus membayar dengna harga yang jauh lebih mahal. Tanya kenapa?
c. Kesehatan dan Pendidikan
Sudah menjadi tugas pemimpin untuk memberikan pelayanan kesehatan yang bagus dan terjangkau biayanya. Jaminan kesehatan perlu untuk semua lapisan masyarakat, terlebih golongan ekonomi lemah.
Pendidikan murah dan baik juga perlu diperbanyak untuk peningkatan taraf hidup rakyat lapisan bawah.
-
5. PRESTASI
A. Kondisi Daerah
Kalau mau melihat prestasi seorang pemimpin, tengoklah kondisi wilayah yang dipimpinnya. Apakah semakin baik, atau justru semakin lama semakin bertambah rusak dan semrawut?
b. Prestasi Individu
Selain kondisi wilayahnya, kinerja pemimpin juga dapat dilihat dari penghargaan individu yang diberikan oleh pihak luar demi mengapresiasi prestasi kerjanya.
c. Pilih Yang Memberi Bukti, Bukan Janji
Kenyang pengalaman belum tentu kenyang prestasi. Bisa jadi seorang pemimpin sudah lama menduduki jabatan ini itu di pemerintahan, tapi hasilnya nol besar.
Padahal mengaku paling paham dan paling mengerti. Pilihlah yang sudah memberi bukti NYATA, bukan hanya janji kosong belaka.
-
6. DUKUNGAN RAKYAT
Pemimpin yang baik adalah yang dicintai karena mampu mensejahterakan rakyatnya.
a. Saat Kampanye
Pada masa kampanye, ada calon yang menggunakan dana besar dan dukungan kolega. Dana yang banyak digunakan untuk berkampanye di berbagai media.
Kolega digunakan untuk meraih basis massa sebanyak-banyaknya. Dalam politik, tentu tidak ada dukungan yang gratis. Semua ada perhitungan untung ruginya.
Sebaliknya, ada juga yang mendapat simpati masyarakat luas. Sampai-sampai banyak pihak yang sukarela menyumbangkan dana, tenaga dan waktu secara cuma-cuma.
Kenapa mau membantu tanpa imbalan? Karena, dengan berbagai pertimbangan, mereka yakin calon inilah yang paling tepat.
b. Untuk Yang Pernah Berkuasa, Lihatlah Saat Pemilihan Kedua
Seringkali dari calon-calon yang ada, pernah memegang jabatan baik di tempat yang sama maupun di tempat lain. Andai ada yang pernah terpilih 2 kali, lihatlah dukungan rakyat pada saat pemilihan yang kedua.
Apabila dukungan rakyat begitu besar, berarti pemimpin ini dinilai sukses oleh rakyat yang dipimpinnya. Tentu mustahil mencapai angka 100% karena pasti masih ada kekurangan sebagai manusia. Tapi perolehan angka yang tinggi mencerminkan prestasi seorang pemimpin di periode sebelumnya.
-
7. KAMPANYE SEHAT
Tujuan yang baik harus dicapai dengan jalan yang baik. Adagium itu berlaku juga di dunia politik. Untuk mencapai suatu jabatan publik, calon pemimpin juga harus menempuh cara yang baik juga. Jangan karena ambisi meraih posisi, menjadikannya menghalalkan semua cara.
a. Politik Santun
Gunakan model kampanye santun. Taati peraturan yang berlaku. Norma hidup bermasyarakat juga harus diperhatikan.
Jangan sampai malah menimbulkan perpecahan di kalangan masyarakat.
B. Kampanye Tanpa Kekerasan
Kekerasaan bukan hanya berupa kekerasan fisik. Tapi bisa juga kekerasan verbal berupa ancaman, makian, dan hinaan. Begitu juga dengan fitnah keji yang tidak sesuai dengan realita.

Itulah beberapa kriteria yang dirasa perlu dalam diri seorang pemimpin. Andai ada kriteria lain yang terlewat, bisa juga dimasukkan.
Oleh karena itu, cerdaslah dalam memilih pemimpin. Karena pemimpin yang baik dapat membawa kita menuju perbaikan. Sebaliknya pemimpin yang buruk membawa bencana.
Bukankah segala sesuatu harus diserahkan pada ahlinya, kalau tidak tunggulah kehancurannya. Tentu saja yang benar-benar ahli, bukan ahli ngeles apalagi ahli berbohong.
Selain itu, Tuhan juga memerintahkan kita untuk senantiasa berusaha agar bisa merubah nasib. Salah satu usahanya, ya dengan memilih pemimpin yang tepat.
Jadilah warga yang baik. Jangan bersikap egois memikirkan diri sendiri. Pikirkan juga penderitaan rakyat kecil selama ini berkutat dengan macet, banjir, pelayanan kesehatan yang buruk dan pendidikan ‘gratis’ yang ternyata mahal.

Andai akhirnya memutuskan untuk golput, tetaplah datang ke TPS dan coblos semua calon yang ada. Karena kertas suara yang kosong seringkali dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab untuk memenangkan suatu calon secara tidak fair.





4 FILM WAJIB KAMU TONTON


1. The Impossible

Diangkat dari kisah nyata luar biasa tentang satu keluarga yang selamat dari terjangan tsunami tahun 2004. Maria (Naomi Watts), Henry (Ewan Mcgregor) dan tiga putranya mengisi liburan awal musim dingin mereka di Thailand, menikmati surga di negara tropis. Namun pada tanggal 26 Desember, saat mereka sedang bersantai di sekitar kolam renang setelah perayaan natal pada malam sebelumnya, sebuah deruman mengerikan terdengar dari pusat bumi. Maria membeku dalam ketakutan, ombak besar menerjang tepat ke arahnya

film dengan durasi 113 menit yang di sutradarai oleh J.a. Bayona, produser Beln Atienza, Lvaro Augustin, Enrique Lopez-lavigne, Ghislan Barrois,Produksi   SUMMIT ENTERTAINMENT..




2.Code Name Geronimo

Code Name: Geronimo berkisah pada tim Angkatan Udara Amerika SEAL yang membunuh Osama Bin Laden di tempat persembunyian di Pakistan tahun 2011. Film akan mengikuti anggota tim SEAL 6 melalui pelatihan dan berakhir dengan serangan pada Bin Laden

Awalnya SEAL tidak menyadari bahwa target mereka adalah orang yang paling dicari di dunia. Saat mereka mengetahui bahwa targetnya adalah Bin Laden, emosi yang dirasakan oleh tim SEAL bercampur aduk karena menyadari mereka memiliki kesempatan untuk melenyapkan musuh utama Amerika Serikat dan memberlakukan balas dendam atas serangan 9/11,

Jenis Film : drama/action
Produser : Nicolas Chartier, Zev Forman, Anthony Mark
Produksi : VOLTAGE PICTURES PRODUCTION
Sutradara : John Stockwell
Durasi         : 101 MENIT





3.DEAD MINE

Dipimpin oleh anak dari seorang milyuner, Tim Lima adalah sekelompok tentara bayaran yang disewa untuk mencari harta 
karun Yamashita. Terdesak oleh serangan bajak laut, mereka terdesak dan terperangkap di dalam sebuah tambang yang 
dijadikan bunker militer oleh tentara Jepang pada Perang Dunia II.

Terluka, putus asa, dan tanpa persiapan, kelompok tentara bayaran itu masuk semakin dalam ke dalam tambang dan mendapati kenyataan bahwa pencarian emas itu membawa mereka pada temuan yang mengejutkan: mereka tidak sendirian di tambang itu.

Pencarian harta karun berubah menjadi perburuan hidup dan mati. Melarikan diri bukan pilihan, Tim Lima harus menghadapi musuh paling mematikan yang hanya menyisakan dua pilihan, membunuh atau dibunuh.

Jenis Film : action/thriller
Produser : Mike Wiluan, Nick North, Daniel Davila, Catherine Davila
Produksi : INFINITE FRAMEWORKS
Sutradara : Steven Sheil





4. CINTA TAPI BEDA

Cahyo, cowok ganteng asal Yogja, bekerja sebagai chef di Jakarta. Ia anak pasangan Fadholi dan Munawaroh, keluarga muslim yang taat beribadah. Cahyo berusaha lepas dari kesedihan setelah ditinggal selingkuh sang kekasih, Mitha

Diana, gadis asal Padang. Perempuan berparas sangat Indonesia, mahasiswa jurusan seni tari. Ia tinggal bersama om dan tantenya di Jakarta. Keluarga Diana penganut Katolik taat. Cahyo dan Diana bertemu di pertunjukan tari kontemporer di Jakarta. Mereka memutuskan berpacaran walaupun berbeda keyakinan. Mereka bahkan serius melanjutkan hubungan hingga jenjang pernikahan

Diana was-was ketika Cahyo mengajaknya menemui orangtuanya. Ibu Cahyo bisa memahami cinta anaknya, tapi tidak Pak Fadholi. Sampai kapan pun Pak Fadholi tidak akan merestui Cahyo. Bila Cahyo memaksa, Pak Fadholi memilih memutus ikatan tali keluarga. Ternyata tidak mudah bagi Cahyo dan Diana menjalani cinta beda keyakinan

Ibu Diana juga keberatan dengan pilihan putrinya. Kakak-kakak Diana, termasuk om dan tantenya, telah meninggalkan keyakinan mereka. Ibu Diana memaksa Diana mengikuti kehendaknya. Itu sebabnya, Diana akhirnya memilih kembali ke Padang dan menerima perjodohan dengan dokter Oka, lelaki pilihan ibunya dan seiman. Ia coba tutup hatinya untuk Cahyo

Cahyo melewati masa terburuk dalam hidupnya. Cahyo berkesimpulan bahwa Diana tak ada bedanya dengan Mitha yang lari ke pelukan laki-laki lain. Di Padang, Diana berusaha mencintai Oka, dan Oka berusaha membantunya melupakan Cahyo

Ada satu yang masih sulit dilupakan Cahyo maupun Diana, bahwa mereka sesungguhnya telah diikrarkan bukan karena keyakinan, tapi karena cinta...Tapi apakah keduanya bisa dipersatukan atas nama cinta dan Tuhan? Waktu yang akan menjawabnya!


Jenis Film : DRAMA,Indonesia
Produser : Raam Punjabi
Produksi : MVP PICTURES
Sutradara : Hanung Bramantyo, Hestu Saputra


SELAMAT MENONTON MAN TEMANNNN!!!!!!!!!!!!

Thursday, 3 January 2013

Lelang keperawananya Demi Obati Sang Ibu


Rebecca Bernardo, gadis cantik asal Kota Sapeacu, Negara Bagian Bahia, Brasil, akan melelang keperawanannya di Internet kepada penawar tertinggi. Langkah ini dilakukan dia untuk membiayai pengobatan ibunya menderita penyakit stroke.
Surat kabar the Huffington Post melaporkan, Kamis (3/1), gadis 18 tahun ini mengaku dia terinspirasi oleh gadis cantik asal Brasil lainnya Catarina Migliorini juga telah menjual keperawanannya melalui Internet tiga bulan lalu. Ketika itu, keperawanan Catarina berhasil terjual Rp 7,5 miliar kepada lelaki asal Jepang bernama Natsu.

"Suatu saat Anda pasti ingin membuat sebuah keputusan dari apa yang Anda inginkan," ujar Rebbeca kepada stasiun televisi CNN. "Dan ketika itu Anda harus kuat,".

Rebecca juga telah mengunggah sebuah rekaman ke situs berbagi video Youtube dua bulan lalu memperlihatkan dirinya sedang menawarkan keperawanannya. Namun, video dibuat dia tidak selaku apa dibuat Catarina sebelumnya.
Sejauh ini, rekaman Rebecca baru dilihat 14 ribu kali dan penawar tertinggi hanya sekitar Rp 337 juta. Rebecca mengklaim tindakannya itu dia lakukan hanya untuk membiayai mahalnya pengobatan ibunya.

Sebuah stasiun televisi lokal asal Brasil dilaporkan berencana menanggung biaya pengobatan ibu Rebecca jika dia mau menarik lelang keperawanannya itu. Namun, Rebecca menolak dan mengatakan dirinya ingin mendapatkan lebih banyak uang agar dapat menyembuhkan ibunya serta pindah rumah.
Ibu Rebecca tidak disebutkan identitasnya mengatakan dia sangat sedih dan terpukul dengan keputusan dibuat anaknya itu. "Dia seharusnya dapat bekerja, tapi tidak dengan melacurkan diri," kata ibu Rebecca kepada CNN. (cnn/merdeka~3/1/13)

Penyakit yang datang saat Musim Hujan


Musim hujan membawa berkah, namun juga bisa membawa penyakit bila kehidupan kita nggak teratur. Oleh sebab itu, prepare rempah-rempah hangat, baju hangat, payung dan obat-obatan di rumah. Jaga pola makan, kerja dan istirahat Anda, karena penyakit-penyakit di bawah ini rentan menghinggapi Anda selama musim hujan.Selain dihadapkan dengan masalah banjir, beberapa penyakit juga akan tumbuh subur di musim hujan, seperti influenza atau flu, demam berdarah, dan diare.
Banyak kasus penyakit yang semula tak ada di musim hujan kemudian timbul karena sebab tersebut, contohnya penyakit leptospirosis, yang berasal dari tikus. Mulanya agent penyakit tak ada, kalau kuman pada urin tikus tak keluar terbawa air musim hujan. Namun, karena hujan, kuman tersebut bisa jadi berada di genangan-genangan air yang terinjak kaki.

Jika kita terinjak oleh kotoran tikus dan kebetulan kaki kita ada yang lecet atau terluka, kuman tersebut dapat masuk ke dalam tubuh kita. Contoh lainnya adalah mengenai kemungkinan tercemarnya sumber air bersih. Air hujan akan membawa kotoran ke berbagai tempat, juga bisa mencemari berbagai sumber air bersih, Akibatnya tentu akan menurunkan kualitas air menjadi tak layak konsumsi.

Hujan juga akan menyebabkan timbulnya genangan-genangan air baru. Yang ternyata menjadi tempat potensial untuk hidupnya nyamuk Aides aegypti, yang dikenal sebagai pemicu lahirnya penyakit demam berdarah.

Beberapa penyakit yang patut kita waspadai di musim hujan antara lain :

1. Penyakit Diare

Penyakit Diare diperkirakan akan tumbuh berkembang pada musim hujan. Untuk menanggulangi penyakit Diare, Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama SpP(K), MARS, DTM&H, DTCE (Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan, 12 november 2012, depkes.go.id) menyarankan agar masyarakat tetap waspada dengan membiasakan kebiasaan hidup sehat berikut :
- cuci tangan dengan sabun setiap akan makan dan setelah buang air besar. 
- merebus air minum hingga mendidih
- menjaga kebersihan lingkungan
- hindari tumpukan sampah di sekitar tempat tinggal
- dan segera hubungi petugas kesehatan terdekat bila ada gejala Diare.

2. Demam Berdarah

Penyakit Demam Berdarah juga menjadi salah satu penyakit yang patut diwaspadai pada saat musim hujan, karena akan terjadi peningkatan tempat perindukan nyamuk Aedes Aegypti. Sering kali pada musim hujan akan banyak genangan air dan sampah yang dapat memicu berkembang biaknya nyamuk tersebut.
Untuk itu partisipasi masyarakat secara aktif dalam gerakan 3 M  (mengubur kaleng bekas – menguras tempat air secara teratur – menutup tempat penyimpanan air) dapat dilakukan. Selain itu respon masyarakat yang cepat dan tanggap atas gejala penyakit pada keluarga dan lingkungan sekitar diharapkan bisa menjadi ujung tombak mengatasi perkembangan penyakit Demam Berdarah.
Masyarakat juga dianjurkan untuk segera membawa keluarganya ke sarana kesehatan apabila ada anggota keluargannya yang sakit dengan gejala  panas tinggi yang tidak jelas sebabnya, disertai adanya tanda-tanda perdarahan.

3. Leptospirosis

Leptospirosis adalah penyakit yang disebabkan bakteri leptosipira yang dapat ditularkan dari hewan ke manusia atau sebaliknya (zoonosis). Leptospirosis dikenal juga dengan nama penyakit Weil, Demam Icterohemorrhage, Demam pesawah (Ricefield fever), Demam lumpur, penyakit kuning non virus, penyakit air merah pada anak sapi dan beberapa nama lainnya (id.wikipedia.org).
Di Indonesia hewan yang dapat menularkan penyakit tersebut adalah tikus, melalui kotoran air kencingnya. Seseorang yang ada luka, kemudian bermain/terendam air banjir yang sudah tercampur dengan kotoran/kencing tikus yang mengandung bakteri lepstopira, maka orang tersebut berpotensi terinfeksi dan akan jatuh sakit.

Langka-langkah untuk mengantisipasi penyakit Leptospirosis adalah :

- dengan menjaga kebersihan lingkungan sekitar
- hindari bermain air pada saat banjir (pada genangan air), terutama pada saat ada luka
- gunakan pelindung misalnya sepatu bila ke daerah banjir
- segera berobat ke sarana kesehatan apabila sakit dengan gejala panas tiba-tiba, sakit kepala disertai menggigil.

4. Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA)

Penyakit yang patut kita waspadai di musim hujan berikutnya adalah Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA), yang disebabkan oleh bakteri, virus dan berbagai mikroba lainnya. Gejala utama dari penyakit tersebut dapat berupa batuk, demam dan dapat disertai sesak napas, nyeri dada.

Penangganan atas gejala penyakit ini dapat dilakukan dengan cara berikut :

- istirahat
- pengobatan simtomatis sesuai gejala
- meningkatkan daya tahan tubuh
- menggunakan masker menutup mulut (saat menderita, guna mencegah penularan lebih lanjut) dan tidak meludah sembarangan.

5. Penyakit kulit karena Infeksi dan Alergi

Pada musim hujan juga berakibat menurunnya kualitas kebersihan lingkungan. Karena kebersihan yang tidak terjaga dengan baik itu potensi infeksi dan alergi, khususnya pada kulit akan sering terjadi.Menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat dan bersih menjadi poin utama guna mencegah penyakit ini.

6. Penyakit Saluran Pencernaan

Selain beberapa penyakit diatas, penyakit saluran cerna juga harus diwaspadai. Misalnya Penyakit demam tifoid (typhoid) yang sering disebut dengan demam Tifus. Penyakit ini disebabkan bakteriSalmonella enteric, khususnya varian Salmonella Typhi. Penyebaran penyakit ini bisa melalui makanan dan minuman yang tercemar bakteri Salmonella.
Beberapa gejala atas penyakit ini antara lain :
• demam tinggi dari 39° sampai 40 °C (103° sampai 104 °F) yang meningkat secara perlahan
•  tubuh menggigil
•  denyut jantung lemah (bradycardia)
•  badan lemah ("weakness")
•  sakit kepala
•  nyeri otot myalgia
•  kehilangan nafsu makan
•  konstipasi
•  sakit perut
•  pada kasus tertentu muncul penyebaran vlek merah muda ("rose spots")
Penanganan penyakit ini wajib dilakukan sesegera mungkin guna menekan perkembangan bakteri yang sudah terinfeksi pada tubuh penderita. Segera periksa dan rujuk ke rumah sakit terdekat guna mendapatkan perawatan medis yang diperlukan.

Kondisi cuaca pada musim hujan seringkali mengakibatkan penurunan daya tahan tubuh, untuk itu mari kita jaga dan cegah ancaman penyakit diatas dengan melakukan gerakan hidup sehat berikut :

- menggalakkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)
- makan yang baik dan bersih
- istirahat yang cukup
- dan senantiasa melakukan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS).

Mewaspadai penyakit di musim hujan dapat menjaga dan meningkatkan kualitas kesehatan diri dan keluarga kita.